Kamis, 28 Januari 2016

Batu Kristal Beracun


Arsenopyrite


Jika diamati dari jauh Arsenopyrite punya kilauan yang hampir mirip dengan emas. Tapi jelas kedua benda tersebut memiliki karakteristik yang berbeda. Selain itu, Arsenopyrite memiliki bau yang khas, mirip dengan bau bawang putih.
Sesuai dengan namanya, Arsenopyrite mengandung arsenik sulfida. Kematian akan menjadi nasib siapapun yang tidak sengaja menyentuh atau menghirupnya. Racun arsenik yang ada di dalam batu ini juga bisa menyebar jika ia dipanaskan. Asap yang ditimbulkan bisa dengan mudah membuat seseorang meregang nyawa atau setidaknya beresiko terkena kanker.
Chalcanthite 

Chalcanthite memiliki warna dasar biru. Beberapa unsur dasar dalam benda alam ini antara lain tembaga, air, dan belerang. Pada dasarnya tembaga bukan zat yang berbahaya bagi tubuh. Namun jika kadarnya cukup tinggi, bisa sama berbahayanya dengan racun.
Chalcanthite memiliki karakter yang unik. Kandungan tembaga yang ada di dalamnya bisa dengan mudah larut dalam air. Meminum atau menggunakan air tersebut untuk menyiram tanaman dipastikan akan menimbulkan efek yang berbahaya. Bahkan dalam kadar tertentu, sanggup menghilangkan nyawa seseorang.
Namun keindahan Chalcanthite tak menyurutkan niat beberapa pihak untuk memburunya. Sedangkan bagi mereka yang tidak ingin mengambil resiko tinggi, sudah cukup puas hanya dengan memiliki tiruannya.
Cinnabar 


Kristal berwarna merah ini tampak begitu indah dan mempesona jika dilihat sepintas. Dari sisi etimologis, kata Cinnabar memiliki makna kurang lebih ‘darah naga’. Dikenal dengan nama lain mercury sulfide, Cinnabar merupakan produk gunung berapi dan oleh karenanya memiliki kandungan zat merkuri yang amat tinggi. Warna merah pekat seolah justru menandakan bahwa batu mulia ini menyimpan bahaya.
Seperti yang disebutkan sebelumnya, kandungan merkuri tinggi dalam Cinnabar amat berbahaya. Jika tak berhati-hati, tubuh bisa mengalami tremor, mati rasa, atau bahkan kematian.
Sebuah kisah memilukan terkait Cinnabar terjadi di tahun 1700an. Dikisahkan bahwa mereka yang dikirim untuk bekerja di penambangan batu Cinnabar sama saja bernasib menerima putusan hukuman pancung, lantaran merkuri akan membuat mereka mati perlahan. Namun ada juga dokumen yang mengatakan bahwa Cinnabar kerap digunakan sebagai bahan pengobatan kuno dengan kadar tertentu.
Coloradoite 


Coloradoite merupakan bebatuan jenis baru, yang ditemukan berada di saluran magma. Batu ini terbentuk lewat reaksi kimia yang rumit antara merkuri, tellurium, dan bahan metal tertentu. Oleh karena itu, Coloradoite mengandung kadar racun yang amat berbahaya bagi siapapun yang berani berurusan dengan batu ini. Jika dipanaskan atau mengalami reaksi kimia, uap yang dihasilkan bisa amat berbahaya. Begitu pula debu yang muncul dari batu langka ini.
Crocidolite


Crocidolite dikenal sebagai salah satu material paling berbahaya. Bahan ini sebelumnya sering digunakan untuk kebutuhan industri dan komersial, lantaran cukup kuat, tahan api, dan juga fleksibel. Namun pada tahun 1964, Dr Christopher Wagner mampu menemukan korelasi antara Crocidolite dan kanker mesothelioma. Tak lama kemudian, permintaan untuk bahan ini langsung menurun drastis.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar