Sebelum anda membeli batu black opal sebaiknya mengetahui ciri-ciri batu black opal yang berkualitas. Berikut ini ciri-cirinya :
- Sesuai namanya, batu black opal memiliki background warna hitam dengan color play beragam warna.
- Meskipun dengan skala mohs 5.5 hingga 6.5, namun batu ini tetap padat dan tidak rapuh jika digores. Berbeda dengan batu sintetis yang terbuat dari kaca/kristal yang akan gampang tergores jika terkena benda keras pada bagian permukaannya.
- Opal kalimaya yang bagus memiliki warna yang komplit serta mengeluarkan warna berkilau (jarong) seperti berlian.
- Serat batu halus dan pori-pori tidak terlihat dibagian permukaannya (batu sempur memiliki pori-pori yang jika pemolesannya bagus maka pori-pori ini akan tertutup sempurna)
- Black opal memiliki 2 macam kriteria, ada yang tembus cahaya apabila disinari dengan senter (biasanya black opal porselen yang sudah jadi) dan ada juga yang berwarna solid dan tak tembus senter/opaque (umumnya yang masih berupa bahan).
- Bila digores dengan amplas, residu black opal tidak berwarna hitam.
- Permukaan batu opal kalimaya yang bagus akan terlihat mengkilap layaknya keramik apabila dibentuk.
- Beberapa pedagang dan pengrajin batu black opal yang pernah ditemui mengatakan jika batu black opal memiliki aroma residu yang khas jika sedang dilakukan proses pembentukan atau pengamplasan. Salah satu faktornya adalah dikarenakan pohon sempur memiliki aroma yang khas.
Salam cincin pernikahan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar